-->

Cara Mendapatkan Site Link Dengan Mudah


 
Cara Mendapatkan Site Link Dengan Mudah - Sitelinks adalah link yang mengarah kepada sub page pada suatu sub page baik itu website ataupun blog. Selain itu sitelink ini bisa dianggap sebagai Hadiah bagi suatu blog proffesional.Sitelink ini berfungsi untuk memudahkan pencarian penuh pada suatu website. Pemilik situs atau admin sendiri tidak bisa menambahkan Sitelink sendiri Karena Sitelink adalah suatu algoritma rahasia google, jadi yang bisa menambahkan sitelink hanyalah Robot Google saja, hal ini juga jika Blog Kita sudah Lolos algoritma Google.

Dahulu untuk mendapatkan sitelink ini sangat mudah naun sekarang semenjak google menerapkan algoritma yang lebih baru, banyak blog yang sudah memiliki sitelink malah tidak memiliki sitelink, apalagi sekarang google meluncurkan algoritma google Pinguin yang bertujuan agar penelusuran menjadi lebih nyaman, Namun tidak Perlu risu karena masih ada cara untuk mendapatkan sitelink ini.

1. Perhatikan Algoritma Google

Sitelink Blogger

Perlu diperhatikan google adalah mesin pencari nomor satu di dunia, oleh karena itu demi membuat kenyamanan pencarian google selalu mengupdate algoritma yang mereka gunakan. Pada 2015 ini google Mengembangkan Algoritma Google Pinguin, Serta Google Panda. sebenarnya tujuan ini adalah baik namun masih banyak yang terjebak dengan algoritma sehingga Pengunjung Situs tersebut akan turun Drastis. Untuk menghadapi Algoritma google ini termasuk mudah yaitu dengan cara Membuat artikel menarik serta bermanfaat, dengan begini anda juga akan otomatis mendapatkan sitelink dari google

2. Perhatikan Template Anda


Faktor yang ini termasuk faktor yang paling sering membuat suatu blog tidak mendapatkan sitelink, Melihat Template dengan desain cantik langsung tergiur dan akhirnya langsung memasangnya. Lebih baik template yang sederhana namun memiliki SEO yang memuaskan. dan yang paling penting lagi adalah coba memilih template dengan desain yang rapi seperti karya Mas Sugeng di Evo Template, atau dari Template kak Arlina Design, seperti yang di pakai di blog Hamzah Fansyuri 14, ada banyak rumor bahwa Template yang rapi dapat membuat index halaman dapat menjadi lebih cepat. Rumor ini mungkin bisa benar

3. Membuat Sitemap

Site Map yang berarti Peta Situs yang bertujuan untuk memudahkan pembaca blog melihat seluruh isi artikel atau postingan yang berada didalam website itu. Baca Juga "Membuat Sitemap Keren dan Simple Cepat Terindex Google". Dengan Site Map ini, dapat membantu google untuk merayapi atau melihat isi situs anda sehingga google dapat mengindex dengan cepat dan dapat merekomendasikan apakah situs anda berkualitas atau kah tidak.


Jadi intinya untuk mempermudah situs kita agar dapat memiliki site link, kita harus berusaha untuk memperbaiki website kita agar lebih baik sehingga dapat memiliki pengunjung yang banyak dan dapat membantu google untuk mempercayai website kita sebagai website yang berkualitas dan menarik. Karena site link hanya bisa didapat oleh website yang berkualitas dan lolos dari algoritma google.

Note: Only a member of this blog may post a comment.